Senin, 24 Januari 2011

Praktikum Sistem Keamanan Jaringan Siswa SMK N 2 Bawang



Hari ini, Selasa 25 Januari 2011 sejumlah siswa kelas 11 TKJ 1 SMK Negeri 2 Bawang sedang melakukan praktikum sistem keamanan jaringan. Praktikum ini bertujuan agar siswa memahami prinsip – prinspip keamanan dari sebuah jaringan dan bagaimana melakukan tindakan pengamanan agar komputer yang ada di dalam jaringan dalam kondisi yang tetap aman. Kegiatan Praktikum dipusatkan di ruang bengkel 2 atau LAB RDS (Research And Development Software) SMK N 2 Bawang. Bertindak sebagai guru pendamping adalah Ahmad Safingi, S.Pd.T selaku guru produktif di jurusan TKJ.
Beberapa kegiatan praktikum yang dilakukan oleh siswa antara lain :
1. Melakukan remote atau pengendalian komputer dalam jarak jauh.
2. Melakukan kegiatan shutdown dan restart komputer melalui sistem jaringan.
3. Melakukan penggantian password komputer yang menjadi target serangan.
4. Melakukan pelacakan IP adress yang masih aktif dalam sistem jaringan untuk di jadikan sasaran serangan.
Adapun secara umum kegiatan praktikum dilakukan dengan beberapa langkah yaitu :
1. Menghidupkan 2 buah komputer dengan sistem Linux yaitu Linux Debian 5.
2. Mengisi IP addres dalam rentang 192.168.1.1 s/d 192.168.1.20 untuk komputer server dan 192.168.1.21 s/d 192.168.1.40 untuk komputer client.
3. Menginstal program SSH pada tiap komputer dengan perintah “apt-get install ssh ” lalu enter dan piilih yes.
4. Jalankan program SSH lalu tentukan ip address yang akan di remote atau menjadi sasaran target.
5. Lakukan scaning pada ip address yang masih dalam rentang.
6. Jalankan program SSH untuk melakukan penggantian password komputer target.
Demikian gambaran praktikum sistem keamanan Jaringan di SMK N 2 Bawang. Semoga bermafaat.
NB: Belajar sistem keamanan bukanlah untuk menjadi penyerang, akan tetapi dengan mengetahui beberapa teknik serangan, maka kita bisa melakukan antisipasi untuk keamanan. Selamat Belajar.
sumber: afing.wordpress.com

Pelatnas Pra Olimpiade Minus Dua Pemain

Latihan sore hari diikuti dua wajah baru dari Belanda dan Purbalingga.

Oleh Donny Afroni

24 Jan 2011 20:45:007

Kurnia Meiga - Arema Malang (GOAL.com)
Galeri Foto
Perbesar

Pelatih tim nasional Indonesia Alfred Riedl memberikan dispensasi khusus kepada penjaga gawang Arema Indonesia Kurnia Meiga dan gelandang Perseman Manokwari Nasution Karoubaba yang belum mengikuti latihan tim pra Olimpiade 2012.

Usai latihan Riedl mengatakaan, Kurnia dan Nasution mendapat izin tidak mengikuti pelatnas karena masih memperkuat klubnya di kompetisi masing-masing. Kurnia membela Arema melawan Sriwijaya FC, Rabu [26/1], sedangkan Nasution membela Perseman menghadapi PSIS Semarang, Selasa [25/1].

“Saya memang memberikan dispensasi khusus kepada mereka, karena alasannya jelas. Tapi setelah itu, mereka tidak boleh kembali lagi ke klub sampai pertandingan melawan Turkmenistan selesai,” ujar Riedl.

Pelatnas pra olimpiade ini disiapkan untuk menghadapi Turkmenistan di Palembang pada 23 Februari nanti, dan di kandang lawan pada 9 Maret.

Pelatnas hari pertama telah diikuti 23 pemain dari daftar yang telah dirilis Badan Tim Nasional [BTN] PSSI. Pada latihan pagi hari, pelatnas hanya diikuti 19 pemain. Pelatnas ini baru menjalani latihan game ringan, karena Riedl masih ingin mengetahui kondisi fisik pemain.

Selain itu, pelatnas hari pertama ini juga diikuti dua wajah baru, yakni pemain blasteran Belanda Jordi de Kat dan pemain asal Purbalingga, Syaiful Anwar.

bambangpamungkas20.com


Mereka Dimata Saya

Ditulis Oleh: Bepe, waktu: 5 January 2011, pada kategori:Tim Nasional
Piala AFF 2010 telah usai dan seperti yg kita ketahui bersama, kita hanya mampu menjadi runner up untuk yg ke empat kalinya. Sebuah ungkapan klasik mengatakan “Dalam setiap pertemuan, maka akan ada juga sebuah perpisahan”. Maka sehari setelah partai final di gelar diadakanlah acara pembubaran tim. Seperti biasa ketua umum PSSI, ketua BTN, manager tim dan pelatih kepala memberikan kesan dan pesan mereka masing-masing. Tidak ketinggalan, saya juga mendapatkan giliran untuk berbicara, sebagai wakil dari semua pemain. Di bawah ini adalah kutipan dari apa yg saya ucapkan ketika itu:
“Secara pribadi maupun mewakili seluruh pemain, saya ingin mengucapkan terima kasih yg sebesar-besarnya kepada seluruh pengurus dan juga staff pelatih atas kerja sama yg luar biasa selama piala AFF ini di gelar. Kenyataan memang terkadang tidak seindah apa yg kita bayangkan, akan tetapi setidaknya kita semua sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkannya. Kita memang belum mampu menjadi juara, akan tetapi semoga kita mampu memenangkan hati masyarakat Indonesia. Mohon maaf jika ada tersalah kata atau tindakan diantara kami semua, dan sekali lagi terima kasih”..
Secara pribadi, saya berpendapat jika tim ini adalah salah satu tim yg mempunyai suasana terbaik selama saya menjadi pemain nasional. Semua pemain benar-benar bermain dan berusaha memberikan yg terbaik kepada pelatih dan tim, itu tercermin dari cara kami bermain di lapangan. Tidak ada sosok bintang di sana yg ada hanyalah kami dalam sebuah tim..
Dibawah ini adalah pendapat pribadi saya mengenai personel-personel yg ada di dalam tim nasional piala AFF 2010. Sekali lagi ini adalah pendapat pribadi saya, jika rekan-rekan mempunyai pendapat yg berbeda dengan apa yg saya kemukakan, ya monggo-monggo saja, wong namanya juga pendapat pribadi tho hehehe..
1.  Alfred Riedl: Dimata saya Alfred bagaikan sebuah kulkas empat pintu, dingin, kokoh, tegas dan solid. Walau terkesan kaku akan tetapi Alfred memunyai hati yg besar dan luas. Dia adalah sebuah pribadi yg sangat fair dalam menilai segala sesuatu, filosofinya dalam bekerja adalah “Keras, tegas namun penuh dengan kasih sayang”. Walaupun dia selalu meletakkan saya di bangku cadangan selama AFF, akan tetapi tidak dapat saya pungkiri, jika dia adalah salah satu pelatih favorit saya..
2. Wolfgang Pikal: Wolf adalah penyambung lidah Alfred di dalam tim, keberadaan Wolfgang membuat komunikasi antara Alfred dengan seluruh pemain berjalan sangat lancar. Sesekali dia memang terkesan lebih keras dan lebih tegas daripada Alfred sendiri, sehingga terkadang hal tersebut membuat kami sedikit merasa keki. Akan tetapi itu semua terjadi, lebih karena totalitas Wolfgang dalam bekerja..
3.  Widodo Cahyono Putro: Bagi kami, dia bukan hanya seorang pelatih, akan tetapi lebih menjadi seorang kakak atau abang. Mas Wid akan selalu ada saat  kami membutuhkan saran dan masukan. Pengalaman panjangnya sebagai pemain nasional sangat membantu kami dalam mengatasi tekanan publik selama piala AFF. Dan perlu di ketahui, beliau adalah satu-satunya pelatih yg kami invite dalam BBM group pemain timnas AFF. Itu artinya, kami sangat percaya dan nyaman dalam berdiskusi mengenai hal apapun dengan beliau..
4.  Edy Harto: Hampir semua kiper atau mantan kiper yg saya kenal agak-agak gila, akan tetapi pak Edi adalah pengecualian. Melihat dari keseharian nya baik di atas lapangan saat melatih maupun di luar lapangan, pak Edi adalah pribadi yg sangat teratur dan tertib. Tidak heran jika dimasa jayanya dulu, beliau adalah seorang kiper yg hebat..
5.  Markus Haris Maulana: Ini adalah salah satu contoh kiper yg saya katakan agak-agak gila, kepribadiannya unik dan sangat susah di tebak. Salah satu kelebihannya adalah, selalu mampu tampil relax dalam setiap apapun pertandingan, termasuk ketika melawan tim sekelas Uruguay. Untuk saat ini, dia masih kiper terbaik di Indonesia menurut saya..
6.  Ferry Rotinsulu: Kualitasnya tidak jauh dari Markus Horison. Refleknya luar biasa dan cara dia membaca tendangan pinalti juga sangat berkelas. Motifasinya sangat tinggi dan ingin selalu menjadi yg terdepan dalam segala hal. Terkadang beberapa tindakannya memancing tawa pemain-pemain yg lain..
7.  Kurnia Meiga: Indonesia tidak perlu takut kekurangan kiper handal sampai setidaknya 10 tahun ke depan. Kurnia Meiga yg belum genap berusia 20 th menurut saya memiliki potensi yg luar biasa. Apalagi sebagai seorang penjaga gawang, dia ditunjang dengan postur yg kokoh serta sangat ideal..
8.  Zulkifly Sukur: Sejujurnya saya sempat khawatir, ketika Ismed Sofyan dan Ricardo Salampesi tidak berada dalam tim. Akan tetapi ternyata kekhawatiran saya tersebut sangat tidak beralasan, Zulkifli bermain dengan sangat baik sepanjang piala AFF 2010 di gelar..
9.  Beny Wahyudi: Tipe pemain dengan ciri khas Jawa Timur khususnya Malang, bertehnik tinggi dengan sedikit bumbu keras. Sebagai pribadi, pemain ini sangat mudah bergaul dengan siapa saja, guyonan-guyonan nya nyelekit (pelan tapi menyakitkan) hahahahaha..
10. Yesayas desnam: Pemain ini paling pendiam, akan tetapi sekali dia berbicara, maka semua akan di buat tertawa terbahak-bahak dengan leluconnya. Suatu siang, dia meminta ijin kepada saya untuk berbicara di depan pemain saat makan siang, dan tentu saya mengijinkan. Saat itu dia meminta maaf kepada seluruh pemain, karena tanpa sadar telah melakukan wawancara dengan media, yg sebenarnya memang di larang. Saat itu dia berkata ” Dalam wawancara tadi, saya bilang  jika tim ini sangat harmonis, saling mendukung satu dengan yg lain dan tidak ada yg merasa menjadi pemain bintang”, kami pun terus memperhatikan dengan seksama. “Arghh,, tetapi saya lupa satu hal, dan karena itu saya minta maaf kepada kalian semua” lanjut Yesayas. Seketika kamipun bertanya dengan antusias “Apa yg lupa Yesa..??”. Kemudian dengan santai diapun menjawab “Arrggh,, saya lupa bilang ke wartawan tadi, kalau saya sayang kalian semua”, Seketika tawa kamipun pecah di sela-sela makan siang, dan dia adalah satu-satunya pemain yg mampu membuat alfred tertawa hahahahaha…
11. Maman abdurahman: Pemain belakang yg penampilannya paling konsisten selama beberapa tahun terakhir di tim nasional. Pandai membaca permainan dan sangat cekatan dalam memotong bola-bola terobosan. Umpan-umpan jarak jauhnya luar biasa..
12. Hamka Hamzah: Bek tengah dengan kemampuan paling komplit di negeri ini, bagus di udara dan juga sangat tenang di bola-bola bawah. Yang harus dia lakukan, adalah menukar chip yg ada di kepalanya dengan yg sedikit lebih baik dan lebih baru, agar dia tidak sering lepas kendali. Akan tetapi sekarang, dia sudah jauh lebih dewasa. Menurut saya, dia adalah pemain terbaik piala AFF tepat di belakang Firman Utina…
13. Muhammad Roby: Di atas lapangan, Robby adalah pribadi yg tidak banyak bicara, lugas dan sangat tenang dalam bermain. Sedang di luar lapangan, pemain ini sangat kocak dan kolot, seperti kebanyakan orang-orang betawi hehehe..
14. Muhammad Nasuha: Nyawa di bagian pertahanan sebelah kiri tim nasional, selalu total dalam bermain walaupun dalam keadaan kepala robek dan harus menerima jahitan sekalipun. Seorang petarung sejati..
15. Tony Sucipto: Pemain serba bisa, dapat bermain di gelandang tengah, sayap kanan maupun kiri, serta bek kanan maupun kiri dengan sama baiknya. Dan saya sangat bersyukur karena dia adalah pemain Persija Jakarta hehehe..
16. Muhammad Ridwan: Ketika junior, dia adalah saingan saya di posisi sayap kiri tim junior Jawa Tengah. Sekarang, dia dapat bermain sebagai bek atau sayap dengan sama baiknya. Yang mengagumkan dari Ridwan adalah, di usia yg tidak muda lagi, kondisi fisiknya masih sangat prima..
17. Okto Maniani: Salah satu pemain yg paling menonjol di gelaran piala AFF 2010. Kengototan dan tenaganya yg luar biasa, dapat menutupi kekurangannya dalam masalah ukuran badan. Menurut saya dia adalah Aaron Lennon versi Indonesia..
18. Firman Utina: Pemain yg paling dekat dengan saya dalam timnas AFF 2010, selain karena kami teman sekamar, kebetulan angkatan kami juga tidak berbeda jauh. Ketika semifinal pertama melawan Philipine, dia harus menerima suntikan penahan rasa sakit di lututnya yg mengalami cedera lumayan parah, butuh hati dan jiwa yg besar untuk melakukan itu. Dokter tim sempat ragu untuk melakukannya, akan tetapi saya ingat betul ketika Firman berkata ” Udah Dok jangan banyak mikir, suntik aja. Pokoknya saya mau main…!!!”. Saat itu, secara otomatis dia mempertaruhkan karir sepakbolanya nya untuk merah-putih (Salut)..
19. Ahmad Bustomi: Pemain yg tidak mempunyai kelebihan, akan tetapi juga tidak mempunyai kelemahan. Ketika melihat dia bermain, saya seperti melihat seorang Ponaryo Astaman akan tetapi dengan ukuran tubuh yg sedikit lebih kecil. Salah satu pilar penting dalam timnas Indonesia..
20. Bambang Pamungkas: Anda sekalian mempunyai 140 karakter untuk mendiskripsikan pemain ini melalui twitter di akun @bepe20. Bebas tanpa syarat dan ketentuan hehehe.. Monggo..
21. Arif Suyono: Paling lucu diantara pemain yg lain, guyonan-guyonan nya ringan tetapi sangat mengena. Pemain yg selalu mampu melakukan tugasnya dengan baik, ketika pelatih membutuhkan tenaganya di pertengahan pertandingan..
22. Eka Rhamdani: Sejak Piala Asia 2007, saya sudah jatuh cinta dengan cara Eka bermain di lapangan tengah. Sangat bertenaga, memiliki kekuatan yg sama di kedua kakinya dan juga memiliki umpan serta tendangan yg cukup akurat. Setiap Persija Jakarta bertemu Persib Bandung, dia adalah pemain yg paling saya khawatirkan..
23. Johan Juansyah: Tidak mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kemapuannya di piala AFF. Akan tetapi dari latihan sehari-hari, saya dapat melihat bahwa pemain ini mempunyai potensi yg luar biasa. Persijap Jepara sangat beruntung memiliki Johan..
24. Irfan Bachdim: Tidak dapat dipungkiri jika pemain ini memberi dampak yg luar biasa dalam tim ini, euforia masyarakat yg luar biasa juga sedikit banyak karena adanya seorang Irfan Bachdim. Saat kandas di final dia menangis tersedu-sedu di pundak saya, itu cukup membuktikan jika Irfan sudah sangat Indonesia. Semoga sukses untuk karir dia ke depan..
25. Christian Gonzales: Dua kata untuk pemain ini, Luar Biasa….!!!
26. Yongki Ariwibowo: Sebelum bermain melawan melawan Philiphine di semifinal ke dua, dia sempat minta saran kepada saya. Saat itu saya berkata “Anggaplah saat ini kamu bermain untuk Persik Kediri atau Arema Indonesia, bermain lepas dan jangan takut salah”. Saat itu, saya juga berpesan kepada para pemain senior seperti Maman, Firman, Markus dan Hamka untuk menjaga dan memandu Yongki di lapangan. Dan menurut saya dia sukses melewati partai itu dengan sangat baik..
Selesai..

Keamanan dan Kerahasian Data di Internet


Written by Mr. Endi on March 25, 2009 – 4:40 pm -


Seperti yang kita lihat saat ini, Internet telah berkembang hingga mencapai angka beberapa juat unit komputer yang terkoneksi di berbagai penjuru dunia. Dari hari ke hari informasi yang terkandung di dalam jaringan Internet tersebut semakin lengkap, akurat dan penting. Informasi telah menjadi suatu aset yang sedemikian berharga sehingga perlu mendapat perlakuan yang lebih spesifik.
Selain itu, kemajuan yang dicapai dalam bidang pengembangan sistem operasi komputer sendiri dan utilitasnya sudah sedemikian jauh di mana tingkat performansi, keandalan dan fleksibilitas software menjadi kriteria utama dalam proses pengembangan software. Dengan semakin penting dan berharganya informasi tersebut dan ditunjang oleh kemajuan pengembangan software, maka akan menarik minat para pembobol (hacker) dan penyusup (intruder) untuk terus bereksperimen guna menemukan dan menggunakan setiap kelemahan yang ada dari konfigurasi sistem informasi yang telah ditetapkan.
Bertolak dari kenyataan di atas, muncul sebuah konsep yang lebih sering disebut dengan Network Security. Pada awalnya, konsep ini menjelaskan lebih banyak mengenai keterjaminan (security) dari sebuah sistem jaringan komputer yang terhubung ke internet terhadap ancaman dan gangguan yang ditujukan kepada sistem tersebut. Cakupan konsep tersebut semakin hari semakin luas sehingga pada saat ini tidak hanya membicarakan masalah keterjaminan jaringan komputer saja, tetapi lebih mengarah pada masalah-masalah keterjaminan sistem jaringan bahkan telah menjadikan Network Security menjadi salah satu titik sentral perhatian pihak-pihak militer masing-masing.
Sebenarnya, masalah Network Security ini timbul dari konektivitas jaringan
komputer lokal yang kita miliki dengan wide area network (seperti internet).
Jadi, selama jaringan lokal komputer kita tidak terhubung kepada wide area
network, masalah Network Security tidak begitu penting. Tetapi hal ini bukan berarti bahwa bergabung dengan wide area network adalah suatu hal yang menakutkan dan penuh bahaya. Network Security hanyalah menjelaskan kemungkinan-kemungkinan yang akan timbul dari konektivitas jaringan komputer lokal kita dengan wide area network.
Secara umum, terdapat 3(tiga) kata kunci dalam konsep Network security ini, yaitu: resiko, ancaman dan kerapuhan sistem.
Resiko
Dalam hal ini, resiko berarti berapa besar kemungkinan keberhasilan para penyusup dalam rangka memperoleh akses ke dalam jaringan komputer lokal  yang dimiliki melalui konektivitas jaringan lokal ke wide area network.
Secara umum, akses-akses yang diinginkan adalah:
*) Read Access: Mampu mengetahui keseluruhan sistem jaringan informasi.
*) Write Access: Mampu melakukan proses menulis ataupun menghancurkan data  yang terdapat di sistem tersebut.
*) Denial of Services: Menutup penggunaan utilitas-utilitas jaringan normal  dengan cara menghabiskan jatah CPU, bandwith maupun memory.
Ancaman
Dalam hal ini, ancaman berarti orang yang berusaha memperoleh akses-akses ilegal terhadap jaringan komputer yang dimiliki seolah-seolah ia memiliki otoritas terhadap akses ke jaringan komputer.
Dalam hal ini ada beberapa aspek ancaman terhadap keamanan data dalam
Internet, yaitu:
*) Interruption, merupakan ancaman terhadap availability, yaitu: data dan  informasi yang berada dalam sistem komputer dirusak atau dibuang, sehingga menjadi tidak ada dan tidak berguna, contohnya harddisk yang dirusak, memotong line komunikasi dan lain-lain.
*) Interception, merupakan ancaman terhadap secrey, yaitu: orang yang tidak berhak berhasil mendapatkan akses informasi dari dalam sistem komputer, contohnya dengan menyadap data yang melalui jaringan public (wiretapping) atau menyalin secara tidak sah file atau program.
*) Modification merupakan ancaman terhadap integritas, yaitu: orang yang tidak berhak tidak hanya berhasil mendapatkan akses informasi dari dalam  sistem komputer, melainkan juga dapat melakukan perubahan terhadap  informasi, contohnya adalah merubah program dan lain-lain.
*) Fabrication, merupakan ancaman terhadap integritas, yaitu orang yang tidak berhak meniru atau memalsukan suatu objek ke dalam sistem, contohnya adalan dengan menambahkan suatu record ke dalam file.
Kerpuhan Sistem Keamanan Internet
Kerapuhan sistem lebih memiliki arti seberapa jauh pengamanan yang bisa diterapkan kepada jaringan yang dimiliki dari seseorang dari luar sistem yang berusaha memperoleh akses ilegal terhadap jaringan komputer tersebut dan kemungkinan orang-orang dari dalam sistem memberikan akses kepada dunia luar yang bersifat merusak sistem jaringa.
Untuk menganalisa sebuah sistem jaringan informasi global secara keseluruhan tentang tingkat keandalan dan keamananya bukanlah suatu hal yang mudah dilaksanakan. Analisa terhadap sebuah sistem jaringan informasi tersebut haruslah rinci mulai dari tingkat kebijaksanaan hingga tingkat aplikasi praktisnya.
Sebagai permulaan, ada baiknya kita melihat sebuah sistem jaringan yang telah menjadi titik sasaran utama dari usaha-usaha percobaan pembobolan tersebut. Pada umumnya, jaringan komputer di dunia menggunakan sistem operasi UNIX sebagai platform. UNIX telah menjadi sebuah sistem operasi yang memiliki kendala tingkat tinggi dan tingkat performansi yang baik. Tetapi, pada dasarnya UNIX tersusun oleh fungsi-fungsi yang cukup rumit dan kompleks.  Akibatnya, UNIX juga memiliki beberapa kelemahan seperti bug-bug (ketidaksesuaian algoritma pemrograman) kecil yang kadang kala tidak disadari oleh para pemrogram UNIX. Selain itu, utulitas-utulitas yang memanfaatkan UNIX sebagai platformnya, seringkali mempunyai bug-bug tersendiri pula. Nah, hal-hal inilah yang sering dieksploitasi oleh para hacker dan intruder di seluruh dunia.
Untuk mencegah masuknya penyusup yang tidak berkepentingan ini, dikembangkan sebuah konsep yang dikenal dengan UNIX Net Work Security Architecture. Arsitektur ini mencakup 7 lapis tingkat keamanan pada jaringan. Ketujuh lapis tersebut adalah sebagai berikut:
*) Lapis ke-7: Kebijaksanaan
Lapis kebijaksanaan menjadi pelindung terhadap keseluruhan program pengamanan jaringan yang diterapkan. Lapis ini mempunyai fungsi mendefinisikan kebijakan-kebijakan organisasi mulai dari resiko yang paling besar yang mungkin didapat hingga bagaimana mengimplementasikan kebijaksanaan yang diambil terhadap prosedur-prosedur dasar dan peralatan yang digunakan. Lapis ini menjadi salah satu penentu utama keberhasilan program proteksi dan keamanan sistem.

*) Lapis ke-6: Personil

Lapis ini melihat segi manusia untuk berperan dalam sistem jaringan informasi. Yang termasuk dalam lapis ini adalah mereka yang melakukan instalasi, konfigurasi, pengoperasian hingga orang-orang yang mampu men jalankan akses-akses yang tersedia dalam sistem. Kebijakkan yang diambil pada lapis ini pada dasarnya harus mencermikan tujuan-tujuan yang ingin dicapai dalam program proteksi dan keamanan ini.

*) Lapis ke-5: Local Area Network

Lapis ini melibatkan peralatan-peralatan dan data-data yang harus mendapatkan proteksi. Selain itu, lapis ini juga mencakup prosedur-prosedur pengawasan dan kontrol yang sering diterapkan dalam sistem. Prosedur ini  sangat berperan dalam kemajuan sistem.
*) Lapis ke-4: Batas dalam jaringan
Lapis ini mendefinisikan lapisan sistem yang terkoneksi secara fisik ke daerah “penyangga” yang menjadi pemisah antara sistem jaringan informasi   lokal dengan jaringan luar. Batas ini menjadi penting karena titik ini  menjadi sasaran utama usaha-usaha eksploitasi untuk memperoleh akses ilegal. Ada baiknya daerah penyangga ini dikosentrasikan pada satu titik sehingga penerapan prosedur pengawasan dan kontrol menjadi lebih mudah. Demikian pula bila datang serangan dari luar sistem, hanya akan terdapat  satu titik masuk yang paling utama. Dengan demikian, akan lebih mudah mengisolasi sistem yang dimiliki dari konektivitas ke luar bila terjadi  gangguan.
*) Lapis ke-3: Gateway
Gateway merupakan pintu utama dari dan ke sistem yang dimiliki. Kebijaksanaan pengamanan sebuah sistem yang terkoneksi dengan wide-area network seharusnya lebih mengarahkan usaha-usaha yang ada untuk mengamankan lapis ini sebaik mungkin. Servis-servis publik ada baiknya diletakkan pada lapis tersebut guna meminimisasi kemungkinan akses yang lebih jauh ke dalam sistem.
*) Lapis ke-2: Paket Penyaringan
Lapis ini mendefinisikan platform yang berada di antara network interface  lapis 3 (gateway) dengan network interface yang menjadi tempat penerapan   metode Firewall. Lapis tersebut lebih bersifat sebagai program yang menjalankan fungsi pengawasan (monitoring) terhadap paket-paket data yang masuk maupun yang keluar sistem.

*) Lapis ke-1: Batas Luar Jaringan

Batas Luar jaringan merupakan titik di mana sistem terhubung dengan wide area network dan kita tidak memiliki kontrol langsung terhadap titik tersebut.
Lalu lintas komunikasi data melalui Internet dengan TCP/IP-nya telah menjadi suatu kekuatan telekomunikasi yang sangat besar. Tiap jam, menit, hingga detik, data-data elektronik yang berharga lalu lalang dalam Internet tersebut. Tentunya hal tersebut menggugah inspirasi orang-orang tertentu untuk mencoba mendapatkan data-data tersebut. Hal ini menjadi ancaman serius bagi keamanan di internet. Untuk itu, kita harus lebih waspada terhadap usaha-usaha yang mengancam integritas data yang kita miliki.
Secara umum, masalah keamanan di Internet dapat dipandang dari dua sisi penting. Sisi pertama adalah integritas data yang dikirimkan melalui jaringan internet (kita sebut saja integritas pengiriman data) dan sisi berikutnya adalah tingkat keamanan dalam jaringan komputer itu sendiri (kita sebut sekuriti jaringan internal).

Hasil Kongres PSSI, 21-22 Januari 2011


Monday, 24 January 2011
JakOnline-Berikut ini adalah 10 hasil Kongres Tahunan PSSI di Pan Pasific Nirwana Resort, Bali, yang telah diselenggarakan pada 21-22 Januari 2011 :

1. Pertanggungjawaban Ketua Umum PSSI yang terkait dengan program kerja tahun 2010 mulai dari kompetisi hingga masalah keuangan organisasi, bisa diterima peserta kongres dan disahkan secara aklamasi.

2. Penetapan program kerja PSSI selama tahun 2011 termasuk dengan pengelolaan keuangan serta penentuan budget operasional PSSI yang dibutuhkan selama program kerja sepanjang tahun 2011.

3. Pengesahan tindakan pemecatan klub Persema Malang dan Persibo Bojonegoro yang telah mengundurkan diri dari ISL dan telah bergabung dengan Liga Primer Indonesia (LPI). Sangsi juga berlaku bagi klub di bawahnya dan berlaku sejak mulai adanya keputusan hingga kongres berikutnya dilaksanakan.

4. Kongres merestui pelaksanaan pelatnas jangka panjang bagi timnas Indonesia U-23 yang akan disiapkan pada SEA Games 2011 nanti. Timnas di bawah asuhan pelatih Alfred Riedl akan ditargetkan untuk dapat merebut medali emas.

5. Kongres menetapkan 23 klub calon anggota baru yang nantinya akan dapat mengikuti kompetisi yang diselenggarakan oleh PSSI yaitu PS Solsel, Tabir FC, PSSL, Porkab Koba, Cilegon Mandiri, Sultan Muda FC, Bandung Barat FC, Blaster FC, Petro Jabrix FC, Maung Bandung FC, PS Tunas Yogya, Gresik Putra, Barabai FC, Persikat Katingan, Persibilmut, Persikokot, Nusaina FC, Persindung, Persidei, Persiyali, Lhokseumawe FC, Pidie Jaya & Bina Putra FC.

6. Memberikan sangsi kepada klub PSM Makassar yang mengundurkan dari dari ISL ke LPI berupa turun ke kompetisi Divisi I PSSI. Sangsi ini akan bisa berubah menjadi sangsi pemecatan yang akan diberikan pada kongres PSSI berikutnya jika PSM Makassar  tetap menjalani pertandingan LPI dan telah menggunakan hak pembelaannya di kongres PSSI nantinya.

7. Sesuai dengan ketentuan FIFA, PSSI memberikan sangsi kepada tiga klub yaitu Persma Manado, Gaspa Palopo dan Persegi Gianyar dan kongres menambah hukumannya dengan memecat ketiga klub tersebut dari keanggotaan PSSI.

8. Akan dilakukan pengembalian saham sebanyak 99 persen saham dari PT. Liga Indonesia (PT.LI) yang saat ini dikuasai oleh PSSI kepada masing-masing klub yang saat ini berlaga di kompetisi Indonesia Super League (ISL) terhitung mulai tahun 2011.

9. Seputar APBD, PSSI menargetkan terhitung pada tahun 2014 seluruh klub yang bertanding di ISL yang merupakan klub profesional akan dapat terbebas dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) sehingga nantinya akan murni didanai oleh sponsorship atau investor..

10. Exco PSSI memutuskan kongres pemilihan ketua umum PSSI periode 2011-2015 akan berlangsung pada tanggal 19 Maret 2011 mendatang di Bintan Kepulauan Riau, yang artinya digelar satu bulan lebih cepat dibandingkan dengan habisnya masa jabatan Nurdin Halid sebagai ketua umum PSSI yaitu bulan April 2011.(JO)
Pemutakhiran Terakhir ( Monday, 24 January 2011 )